Tumis sayuran merupakan salah satu masakan yang termasuk mudah dibuat
dan murah pula harganya.
Salah satu resep masakan tumis sayuran yang
dapat kita praktekkan adalah capcay. Bahan-bahan utama yang diperlukan
di antaranya adalah aneka sayuran serta minyak untuk menumis. Bahan
tambahan yang dapat digunakan di antaranya adalah telur serta bakso.
Capcay terutama dapat kita buat apabila kita termasuk penggemar makanan
yang terbuat dari sayur atau kita termasuk vegetarian.
Capcay untuk
vegetarian tidak akan menggunakan bahan tambahan berupa protein nabati
seperti bakso atau telur. Aneka sayuran yang digunakan dalam capcay juga
sangat beragam, di antaranya adalah sayuran hijau serta sayuran oranye.
Capcay juga
termasuk mudah dibuat karena tidak membutuhkan bahan, peralatan ataupun
teknik masak yang khusus. Rata-rata tumis sayuran memang mudah dibuat
sehingga dapat menjadi menu andalan sehari-hari di rumah bagi ibu rumah
tangga. Bahan yang digunakan juga bermanfaat tinggi. Sayuran terutama
kaya akan serat sehingga berguna dalam membantu melancarkan metabolisme
tubuh. Sayuran hijau juga kaya akan zat besi yang akan meningkatkan
produksi sel darah merah sementara sayuran oranye seperti wortel akan
menjaga kesehatan mata.
Capcay yang memiliki rasa segar serta lezat ini dapat menjadi menu
keluarga. Anak-anak juga dapat diajari agar mau makan sayur dengan cara
mengonsumsi capcay. Apalagi dalam capcay terkandung lebih dari satu
macam sayuran sehingga anak-anak tidak hanya akan menyantap sayuran yang
itu-itu saja. Tambahan daging serta protein hewani lainnya dalam capcay
akan menambah kelezatan rasa dan membuat seluruh anggota keluarga lebih
menikmati makanan yang satu ini. Berikut akan dipaparkan mengenai resep masakan tumis sayuran
capcay, mulai dari bahan-bahan yang diperlukan, bumbu hingga
langkah-langkah cara memasaknya secara sederhana. Kita bisa mengikuti
langkah-langkah di bawah ini untuk menghasilkan capcay kuah yang nikmat
serta lezat sebagai lauk makan siang.
Bahan-bahan Capcay Kuah
- Siapkan telur puyuh sebanyak sepuluh butir yang telah direbus
- Bakso ikan sebanyak tiga buah yang sudah diiris
- Bakso sapi sebanyak tiga buah yang telah diiris
- Sosis sebanyak dua batang yang telah dipotong-potong
- Jamur kuping sebanyak lima puluh gram yang telah direndam dalam air panas dan ditiriskan
- Bunga kol sebanyak seratus gram yang dipentik kuntumnya
- Caesim sebanyak sepuluh tangkai
- Jagung muda atau turi sebanyak sepuluh buah
- Buncis sebanyak sepuluh batang yang dipotong serong
- Kapri sebanyak lima belas lembar
- Wortel sebanyak satu buah yang telah diiris tipis menyerong
- Daun bawang sebanyak dua batang yang dipotong-potong
- Air sebanyak lima puluh mililiter
- Minyak sayur sebanyak dua sendok makan untuk menumis
- Tepung maizena sebanyak satu sendok makan yang dilarutkan dalam air
- Saus tiram sebanyak satu sendok makan
- Gula pasir sebanyak satu sendok teh
- Merica bubuk sebanyak satu sendok teh
- Garam secukupnya
- Bawang merah sebanyak empat siung
- Bawang putih sebanyak empat siung
- Tomat merah matang sebanyak satu buah yang dipotong-potong
- Jahe sebanyak dua sentimeter yang dimemarkan
- Resep masakan tumis sayuran capcay yang pertama adalah dengan memisahkan sayuran yang mudah layu dengan sayuran yang sulit layu
- Tumis bawang putih serta bawang merah hingga tercium bau harum
- Masukkan jahe, tomat, bakso, sosis serta telur puyuh, kemudian aduk
- Masukkan air serta sayuran yang sulit layu. Aduk di atas api kecil sampai dengan sayuran terlihat setengah layu
- Masukkan saus tiram, merica, gula pasir serta garam, kemudian aduk hingga merata
- Masukkan sayuran yang mudah layu serta daun bawang, aduk hingga semua sayuran menjadi layu
- Tuangi larutan tepung maizena ke dalamnya dan aduk secara cepat
- Angkat dan resep masakan tumis sayuran capcay telah berhasil kita buat
- Sajikan selagi hangat bersama sepiring nasi putih.
Selamat memasak Semoga Nikmat Rasanya
No comments:
Post a Comment