Selamat Datang...Berbagi Informasi Dunia Maya Dari Berbagai Sumber Terima Kasih Kunjungannya SALAM 1 HATI NKRI HARGA MATI

hhhh

Cpx24.com CPM ProgramAddurl.nu

Tuesday, January 31, 2017

Tumis Kikil Bumbu Pedas Yang Sedap

Tumis kikil bumbu pedas merupakan salah satu sajian makanan yang nggak ada bandingnya.
Tentunya kesan yang sangat menggoda dari sajian kuliner yang satu ini akan membuat Anda tak terelakkan lagi karenanya.
Bagi Anda pecinta kikil pedas, Anda sekarang dapat mencoba membuat sendiri di rumah.

Bahan – bahan :
  • Siapkan kikil secukupnya. 300 gram dan kemudian Anda potong kikil kotak – kotak.
  • Siapkan daun salam 2 lembar saja. Atau bisa Anda tambahkan jika dirasa kurang.
  • Siapkan 1 batang serai dan langsung Anda memarkan.
  • Siapkan 2 sendok makan minyak untuk menumis.
  • Siapkan 200 ml air mineral
  • Gula pasir Anda siapkan secukupnya dengan takaran minimal 1 sendok teh
  • Siapkan merica ½ sendok teh
  • Siapkan garam secukupnya.
  • Siapkan kecap asin ½ sendok makan
  • Siapkan cabai 10 buah dan Anda potong – potong
  • Siapkan 2 batang daun bawang dan langsung Anda potong serong.
Anda juga siapkan bahan bumbu yang ditumbuk kasar diantaranya yang Anda perlu siapkan :
  • Cabai merah keriting 2 buah
  • Cabai merah besar 5 buah
  • Bawang merah 7 siung
  • Bawang 2 siung
Kalau semua bahan diatas telah Anda siapkan, kemudian Anda langsung saja simak bagaimana cara tepat memasak resep tumis kikil sapi pedas berikut ini.
Langsung saja tanpa basa basi ini dia cara masak tumis kikil daging pedas

Cara memasak :
  • Pertama – Anda tumis lebih dahulu bumbu kasar yang tadi telah Anda siapkan dan masukkan daun salam serta serai ke dalamnya dan tunggu sampai tercium aroma harum.
  • Anda masukkan kikil yang telah direbus dan potong sesuai ukuran yang Anda inginkan. Kemudian Anda aduk sampai tercampur merata.
  • Setelah itu Anda tambahkan ke dalamnya berupa kecap manis, merica, garam, kecap asin, gula pasir untuk memberikan cita rasa spesial dan aduk sampai merata dan masukkan juga ke dalamnya berupa daun bawang serta potongan cabai dan pastikan jika bumbu yang Anda masukkan sudah pas.
  • Tuangkan air, aduk merata, tunggu sebentar sampai benar – benar matang kemudian Anda sajikan.

No comments: